Romo Syafi'i: Presiden Alternatif Harus Muncul Di Pilpres 2019

Romo Syafi'i: Presiden Alternatif Harus Muncul Di Pilpres 2019

Gelora News
facebook twitter whatsapp

www.gelora.co - Kondisi kehidupan berbangsa dan bernegara kian parah saat ini. Sebab itulah, Presiden alternatif harus dimunculkan di Pilpres 2019 nanti.

Demikian dikatakan anggota DPR dari Fraksi Gerindra Muhammad Syafi’i kepada wartawan, Senin (27/3). 

"Kita lihat utang dari 4300 T sudah beranjak ke 7000 T, bahkan ada wacana mau menjual Bali," urai Romo Syafii, begitu ia karib disapa. 

Hal ini pula yang mendasari Partai Gerindra kembali mengusung Ketua Umumnya, Prabowo Subianto sebagai capres. Dengan visi kerakyatannya, kader Gerindra yakin Prabowo mampu menyelesaikan permasalahan bangsa.

"Kalau tidak ada presiden alternatif makin hancur negara,” pungkasnya.[rmol]
BERIKUTNYA
SEBELUMNYA
Ikuti kami di Google Berita