Wakil Ketua DPRD Riau: Kebangkitan Islam Mulai Ditakuti

Wakil Ketua DPRD Riau: Kebangkitan Islam Mulai Ditakuti

Gelora News
facebook twitter whatsapp






GELORA - Wakil Ketua DPRD Riau, Noviwaldy Jusman angkat bicara mengenai dideportasinya Ustad Abdul Somad, saat akan menghadiri undangan pengajian TKI di Hongkong. Ia menilai ini merupakan bentuk ketakutan akan kebangkitan umat Islam.



"Sekarang dataran Cina juga mulai takut akan kebangkitan Islam melalui dakwah Abdul Somad, ukhuwah islam bangkit dan ekonomi islam mulai disadarkan," ujarnya, Minggu, 24 Desember 2017.



Diakui pria yang kerap disapa Dedet ini, kebangkitan umat Islam belakangan ini semakin jelas terlihat, terlebih beberapa waktu lalu saat UAS dipersekusi oleh ormas Bali.



"Tanda kebesaran dan kebangkitan Muslim semakin nampak, banyak agama yg berusaha menjatuhkan islam, tapi kita tak pernah membalasnya. Ini menunjukkan islam itu indah dan ditakuti seluruh agama," terangnya.



Lebih lanjut, Dedet mengimbau masyarakat Riau untuk memboikot produk hongkong dan meminta pemerintah terkait bertindak tegas terhadap pejabat yang membela kepentingan WNA.



"Mulai sekarang jangan gunakan produk Hongkong, usir tenaga kerja Cina ilegal di Riau ini dan pecat pejabat yang membela dan mendiamkan WNA yg merebut periuk nasi Rakyat Riau apalagi mulai terang-terangan menggunakan pakaian tentara Cina. helooow Riau banguun..," tutupnya. [roc]

BERIKUTNYA
SEBELUMNYA